Category



 



        

Article
Jam Tangan Expedition Original garansi resmi 1 tahun

Jam tangan Expedition merupakan lini produk dari Alexandre Christie dalam memenuhi beragam kebutuhan pengguna jam tangan yang berbeda karakter dan kondisi. Sesuai dengan mottonya “Professional Adventure Equipment” , Jam  Expedition  dikhususkan untuk penjelajahan dan aktivitas outdoor , Perbedaan paling mendasar dari jam ini adalah ukuran jam yang cenderung besar dan sporty yang dikhususkan untuk pengguna jam tangan yang membutuhkan ukuran yang lebih besar.

Jam Expedition disambut baik dalam beberapa tahun ini terutama dengan kemunculan model kulitnya yang khas , yakni strap kulit yang berwarna coklat dan tebal.adapun beberapa seri yang tingkat penjualannya cepat yaitu E 6356M, E 6388M , E 6381M dan E 6396M Triple Time.untuk koleksi lengkap expedition ini bisa dilihat di sini

Dengan didukung  garansi resmi internasional 1 tahun  , menjadikan jam ini salah satu koleksi yang perlu diperhitungkan  dalam memilih jam tangan.

 
Water Resistant dan Waterproof


Salah satu bahan pertimbangan pada saat pembelian sebuah jam tangan adalah seberapa ketahanan  jam tersebut terhadap air yang dikenal dengan istilah “Water Resistant”.

Water Resist menunjukkan seberapa kuat jam tangan tahan terhadap tekanan air , bukan terhadap kedalaman air,  kedua konteks ini sangat berbeda dan sering salahartikan.

Namun Water Resistant tidak berati bahwa jam tersebut tahan terhadap semua kondisi,  namun dibatasi dengan tingkatan dengan parameter  Bar , ATM/Atmosphere , Feet dan meter  , yang memiliki arti dan batasan tersendiri.

Bagaimana cara mengetahui batasan Water Resistant  pada jam tangan tersebut? Tulisan water Resistant pada umumnya bisa ditemukan pada plat/dial jam tangan atau di back plate/bagian belakang jam tangan

Beberapa tingkatan umum dan batasan  Water Resist :

-Water Resistant ,yang berarti ketahanan terbatas terhadap keringat , cipratan air , tetesan hujan.sangat minim ketahanannya terhadap air.

-Water Resist  30 metre/ 3 ATM / 100  Feet yang menunjukkan ketahanan terhadap tekenan air yang rendah seperti mencuci tangan  , wudhu , kehujanan.

-Water Resist  50 metre/ 5 ATM/ 165 Feet cocok untuk mandi  dan berenang , hanya aja tidak disarankan.

-Water Resist 100 metre/10 ATM/ 330 Feet cocok untuk berenang dan snorkeling , berselancar.

-Water Resist 200 metre/200 ATM/660 Feet sudah menjadi standar tertinggi untuk diving/menyelam.

Pastikan untuk selalu mengunci rapat /menekan dalam tombol pemutar jarum jam untuk memaksimalkan ketahanan terhadap tekanan air.

Bagaimana dengan istilah “Waterproof” ? Waterproof berarti kedap/tahan  air ,berbeda konteksinya dengan menahan tekanan air.Istilah ini lebih cocok digunakan pada konstruksi gedung dan material seperti Cat anti bocor , Bahan parasut pada jaket.Standar Internasional untuk batasan ketahanan jam tangan adalah Water Resistant , sehingga sangat jarang ditemukan jam tangan dengan istlah waterproof.

Jika anda perlu jam tangan untuk penggunaan sehari-hari , Water Resist 3 – 5 ATM sudah sesuai dengan pemakaiannya , namun yang memiliki profesi khusus dalam hal menyelam , kami sarankan menggunakan water Resist 20 ATM.

 
Service Center Alexandre Christie
Jam Alexandre Christie memiliki beberapa lokasi service center di beberapa negara seperti Swiss , China , Singapura, Malaysia , Vietnam , Pilipina, Nyanmar , Thailand , USA dan Mexico.
Khusus Indonesia , Service Center Resminya hadir di 4 Kota besar , yakni :

Jakarta:
-Alexandre Christie , Taman Anggrek Mall 2nd Floor Jl.S.Parman kva.21 no.237 Jakarta 11470 Tel: +6221 5699 8515
-Time Concept , Senayan City Mall 3rd Floor no.39 Jl.Asia Afrika lot.19 Jakarta 10270 Tel: +6221 7278 2137
-Time Concept ,Pacific Place Mall 3rd Floor Unit 62 ,Jl.Jend Sudirman Kav.52-53 Jakarta Selatan 12190 Tel : (62-21)57973218

Medan:
-Alva Jaya Mandiri jl.Jend Haryono MT no.28&30 Medan 20231 Tel: +6261 452 3226/29

Surabaya:
-Alexandre Christie Tunjangan Plaza I UG Floor PE 29-30 jl.Basuki Rahmat 8-12 Surabaya Tel: +6231 5345 453
-Time Concept , Grand City Mall 1st Floor 1st unit 1.50 Surabaya Tel: +6231 5240 5998

Balikpapan:
-Time Concept , The Plaza Balikpapan 1st Floor unit 39 Balikpapan Tel: +62542 424451

 
Alexandre Christie Night Vision

Night Vision adalah salah satu keunikan Jam Alexandre Christie yang  sangat jarang ditemukan pada brand lain , di mana  teknologi ini memudahkan  kita membaca waktu dengan mudah pada kondisi paling gelap sekalipun.Kebanyakan jam tangan menggunakan Cat luminescent / fosfor yang harus didekatkan ke sumber cahaya agar bisa terang dan memudar dengan cepat atau sistem tombol di mana anda harus menekan tombol Light untuk melihat waktu ,namun tidak berlaku untuk Alexandre Christie Night Vision ini.

Teknologi Night Vision ini menggunakan gas tritium yang ditanam di dalam tabung kaca yang dapat  menyala konstan hingga lebih dari 10 tahun tanpa perlu di”charge” atau didekatkan ke sumber cahaya.Kapsul ini ditanamkan pada penunjuk jam dan jarum jam dan menit dengan beragam warna seperti orange , biru , kuning dan hijau.
contoh jam tangan yang menunggakan teknologi Night Vision pada kondisi gelap silahkan diklik di sini

Bagi anda yang menginginkan kemudahan dalam membaca waktu dalam kondisi apapun dipadukan dengan desain jam yang mengikuti trend teknologi terbaru , Alexandre Christie Night Vision ini wajib dimiliki.